Berita

Berita Thumbnail
Jumat, 04 Mei 2018
Oleh: Admin

Alumni Jurusan Teknik Industri mengisi Acara Pembekalan Lulusan

Reda Mahmudi, ST,MSc Alumni Jurusan Teknik Industri angkatan 1994 mengisi acara Pembekalan Lulusan Semester Gasal tahun akademik 2017/2018 yang diselenggarakan pada Kamis, 3 Mei 2018 bertempat di gedung F & G lantai 8, Kampus A Universitas Trisakti.

Reda Mahmudi, ST,MSc Alumni Jurusan Teknik Industri angkatan 1994 mengisi acara Pembekalan Lulusan Semester Gasal tahun akademik 2017/2018 yang diselenggarakan pada Kamis, 3 Mei 2018 bertempat di gedung F & G lantai 8, Kampus A Universitas Trisakti.

 

Kegiatan ini merupakan agenda yang rutin dilaksanakan tiap semester menjelang Wisuda yang bertujuan memberikan motivasi dan pengetahuan praktis kepada lulusan , agar lebih baik dalam mempersiapkan diri memasuki dunia kerja.

 

Acara ini dibuka oleh Dr. Ir. Rianti Dewi Sulamet A, MT, M.Eng, IPM  Wakil Dekan I Bidang Akademik yang diikuti oleh 113 wisudawan yang terdiri dari 105 orang dari program studi Sarjana Teknik dan 8 orang dari program Magister Teknik.

 

Nara Sumber pembekalan disampaikan oleh Dr. Sarfiliaty Anggiani, SE, MM, MBA yang memaparkan tentang "Persiapan Memasuki Dunia Kerja" dan Reda Mahmud, ST, MS (Alumni Teknik Industri, Head of Manufacturing – Energy Management, Mefium Boltage & Systems, Diemenn Indonesia), yang memaparkan "Kiat Sukses Menjadi Profesional Andal di bidang Industri dan Manufaktur".

 

Kegiatan ini diakhiri dengan kegiatan Rekruitmen lulusan oleh tiga perusahaan mitra Fakultas Teknologi Industri, yaitu PT Orang Tua Group, PT Hali Lintar Semesta dan PT Metrodata.

 

Kegiatan yang di ikuti dengan sangat antusias oleh peserta ini di harapkan dapat meningkatkan peluang kerja dan reputasi para alumnus Fakultas Teknologi Industri  Universitas Trisakti di masa yang akan datang.

 
 
 
 
 
Floatin Button
Floatin Button